Januari 2023: Palangka Raya mengalami inflasi sebesar 0,13 persen dan Sampit mengalami inflasi sebesar 0,11 persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Gunung Mas

Telah rilis publikasi Kabupaten Gunung Mas Dalam Angka 2024. Untuk mengunduh, klik disini. - Sampaikan Aspirasi Kamu di SKD2024 juga ya. LAPORKAN KE CELLATIK! Jika terjadi hal-hal yang kurang berkenan atau petugas meminta imbalan/tip. Kami ingin memberikan pelayanan terbaik.

Januari 2023: Palangka Raya mengalami inflasi sebesar 0,13 persen dan Sampit mengalami inflasi sebesar 0,11 persen

Tanggal Rilis : 1 Februari 2023
Ukuran File : 2.21 MB

Abstraksi

Pada Januari 2023, inflasi gabungan Kota Palangka Raya dan Sampit sebesar 0,13 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 115,79. Dari 90 kota IHK di Indonesia, 80 kota mengalami inflasi dan 10 kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi terjadi di Gunung Sitoli sebesar 1,87 persen dengan IHK sebesar 116,79, sementara deflasi tertinggi terjadi di Timika sebesar 0,60 persen dengan IHK sebesar 115,20.
  • Inflasi gabungan Kota Palangka Raya dan Sampit pada Januari 2023 terjadi karena adanya kenaikan indeks harga pada kelompok makanan, minuman, dan tembakau (0,62 persen), kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya (0,48 persen), kelompok pakaian dan alas kaki (0,21 persen), kelompok perlengkapan, peralatan, dan pemeliharaan rutin rumah tangga (0,15 persen), dan kelompok kesehatan (0,08 persen).
  • Inflasi tahun kalender (Januari 2023 terhadap Desember 2022) untuk gabungan Kota Palangka Raya dan Sampit tercatat sebesar 0,13 persen dan inflasi tahun ke tahun (Januari 2023 terhadap Januari 2022) tercatat sebesar 5,81 persen.
  • Komoditas yang memberikan sumbangan inflasi pada Januari 2023 antara lain rokok kretek filter, beras, daging babi, emas perhiasan, ikan tongkol/ikan ambuambu, rokok putih, tomat, rokok kretek, kol putih/kubis, dan bawang merah.
  • Komoditas yang memberikan sumbangan deflasi pada Januari 2023 antara lain bensin, kangkung, bahan bakar rumah tangga, ikan gabus, ikan patin, sawi hijau, daun paku/pakis, ikan lais, solar, dan bayam.

  • Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik

    Badan Pusat Statistik Kabupaten Gunung Mas (Statistics of Gunung Mas Regency)Jl. Brigjend. Katamso No. 97 Tampang Tumbang Anjir

    Telp/Faks (0537) 3032777

    WA (chat) - 0811506211

    Mailbox : bps6211@bps.go.id

    logo_footer

    Tentang Kami

    Manual

    S&K

    Daftar Tautan

    Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik